ARROFI, CHANDRA IS’AD (2023) ANALISIS PENERAPAN TARGET COSTING DALAM PENURUNAN BIAYA PRODUKSI UNTUK PENINGKATAN LABA (Studi Kasus pada CV. Bintang Emas) Parengan, Desa Parengan, Kecamatan Maduran, Kabupaten Lamongan, Jawa Timu. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM DARUL’ULUM LAMONGAN.
Text (abstrak)
abstrak_CHANDRA IS'AD ARROFI 19041013-8.pdf Download (26kB) |
|
Text
CHANDRA IS'AD ARROFI 19041013.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Pada era globalisasi yang terjadi saat ini, terjadi banyak persaingan yang sangat tajam di semua lini usaha, setiap perusahaan yang ingin berkembang atau paling tidak bertahan hidup harus memiliki keunggulan yang lebih dan mampu menghasilkan produksi yang tinggi dengan kualitas yang baik untuk memenangkan persaingan demi tercapainya tujuan perusahaan yang telah ditetapkan. Salah satu tujuan utama perusahaan adalah untuk memperoleh laba dan mempertahankan umur perusahaan. Tujuan dari penelitian ini adalah(1) Untuk mengetahui dampak penerapan target costing dalam upaya pengurangan biaya produksi untuk meningkatkan laba pada CV. Bintang Mas (2) Untuk mengetahui penerapan target costing dalam upaya pengurangan biaya produksi untuk meningkatkan laba pada CV. Bintang Mas. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian deskriptif kuantitatif berupastudi kasus.Sumber data yang digunakan dalam penelitian adalah data primer berupa laporan keuangan mengenai biaya produksi CV. Bintang Mas Tahun 2019 sampai 2022. Objek yang diteliti adalah biaya produksi dan Target Costing. Unit analisis dalam penelitian ini pada CV. Bintang Mas Jenis data penelitian kuantitatif dan kualitatif.Berdasarkan hasil perhitungan mengenai penerapan target costing, yang menunjukkan bahwa penerapan target costing pada CV. Bintang Mas lebih efisien jika dibandingkan dengan yang dilakukan oleh perusahaan selama ini, dan juga merupakan alternatif yang baik bagi perusahaan untuk menekan biaya produksinya, dimana dengan target costing maka perusahaan dapat memperoleh penghematan biaya sebesar 20% yang dikeluarkan sebelum menggunakan metode target costing. Kata kunci: biaya produksi , target costing, peningkatan laba
Item Type: | Name Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Akuntansi |
Depositing User: | Moh Wafa Al-hasib |
Date Deposited: | 29 Nov 2023 02:44 |
Last Modified: | 29 Nov 2023 02:44 |
URI: | http://repository.unisda.ac.id/id/eprint/1520 |
Actions (login required)
View Item |