WARDAH, DEWI (2022) PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN PICTURE AND PICTURE TERHADAP PENINGKATAN HASIL BELAJAR MATA PELAJARAN AKIDAH AKHLAK SISWA KELAS II MI MAMBA’UL ULUM GALANG TAHUN AJARAN 2021/2022. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM DARUL ULUM LAMONGAN.
Text (Abstrak)
ABSTRAK_18054018_DEWI WARDAH.pdf Download (288kB) |
|
Text
18054018_DEWI WARDAH.pdf Restricted to Repository staff only Download (2MB) | Request a copy |
Abstract
Penelitian ini dilatarbelakangi oleh rendahnya nilai mata pelajaran akidah akhlak pada materi asma’ul husna al-waliy dan al-hafidz. Hal ini ditandai dengan nilai hasil belajar yang masih rendah yaitu hanya mencapai 65. Sedangkan yang harus dicapai 75 sesuai dengan KKM yang telah ditetapkan oleh sekolah. Demikian pula cara guru dalam melaksanakan proses pembelajaran masih bersifat monoton. Penelitian ini difokuskan pada penggunaan model pembelajaran picture and picture dalam mata pelajaran akidah akhlak materi asma’ul husna al-waliy dan al-hafidz. tujuan yang ingin dicapai adalah (1) Untuk Mengetahui bagaimana penerapan model pembelajaran picture and picture terhadap peningkatan hasil belajar mata pelajaran akidah akhlak kelas II MI Mambaul ulum galang (2) Untuk Mengetahui bagaimana peningkatan hasil belajar peserta didik kelas II MI Mambaul ulum galang ketika sudah menerapkan model pembelajaran picture and picture pada mata pelajaran akidah akhlak. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian tindakan kelas (PTK) yang terdiri dari dua siklus. Pengumpulan data dilakukan melalui tes, wawancara, dan observasi. Subjek penelitian ini adalah siswa kelas II MI Mambaul Ulum Galang kecamatan turi kabupaten Lamongan yang berjumlah 19 siswa. Yang terdiri dari 9 siswa dan 10 siswi. Hasil penelitian dengan menggunakan model pembelajaran picture and picture pada mata pelajaran akidah akhlak materi asma’ul husna menunjukkan adanya peningkatan aktivitas serta hasil belajar dalam proses pembelajaran. peserta didik terlihat lebih aktif dan antusias mengikuti kegiatan pembelajaran. hal ini ditunjukkan pada perolehan hasil belajar siswa nilai rata-rata pada siklus I yang mencapai 77 dengan presentase 64%, siklus II nilai rata-rata siswa mencapai 92 dengan presentase 100%. Berdasarkan hasil penelitian dapat disimpulkan bahwa pembelajaran dengan menggunakan model pembelajaran picture and picture dapat meningkatkan hasil belajar siswa. Dari hasil penelitian ini ada beberapa saran untuk kepala sekolah, guru, dan peneliti lain untuk dapat mengembangkan dan melanjutkan kembali penelitian yang telah dilakukan sehingga memperoleh hasil yang lebih maksimal.
Item Type: | Name Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Pend. Guru Madrasah Ibtidaiyah |
Depositing User: | Hildha Fadzillah Rachma |
Date Deposited: | 29 Nov 2023 22:33 |
Last Modified: | 29 Nov 2023 22:33 |
URI: | http://repository.unisda.ac.id/id/eprint/1777 |
Actions (login required)
View Item |