NURHADI, MOCHAMAD (2021) PENERAPAN MEDIA PEMBELAJARAN AUDIO TUTORIAL DALAM MENINGKATKAN HASIL BELAJAR PAI DI SDN MARGOAGUNG 1 SUMBERREJO BOJONEGORO. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM DARUL’ULUM LAMONGAN.
Text (abstrak)
SKRIPSI MOCHAMAD NURHADI 17051014-8.pdf Restricted to Repository staff only Download (129kB) | Request a copy |
|
Text
SKRIPSI MOCHAMAD NURHADI 17051014.pdf Restricted to Repository staff only Download (1MB) | Request a copy |
Abstract
Kata kunci: Media Pembelajaran Audio Tutorial, Hasil belajar Media pembelajaran audio tutorial adalah suatu bimbingan pembelajaran dalam bentuk pemberian bantuan, petunjuk, arahan, dan motivasi sehingga siswa lebih efektif yang didukung dengan alat-alat pendidikan. Kegiatan tutorial ini sangat dibutuhkan sebab siswa yang dibimbing melaksanakan kegiatan belajar mandiri yang bersumber dari modul. Ada kemungkinan siswa mengalami hambatan dalam belajar dan kesulitan dalam memahami modulnya oleh karena itu guru menerapkan media pembelajaran audio tutorial. Hasil belajar tampak sebagai terjadi perubahan tingkah laku pada diri siswa yang dapat diamati dan diukur dalam bentuk perubahan pengetahuan, sikap dan keterampilan. Perubahan tersebut dapat diartikan terjadinya peningkatan dan pengembangan yang lebih baik dibandingkan dengan yang sebelumnya. Adapun tujuan dari penulis ini adalah : (1) untuk mengetahui penerapan media pembelajaran audio tutorial dalam meningkatkan hasil belajar PAI di SDN Margoagung 1 Sumberrejo Bojonegoro. (2) untuk mengetahui kendala-kendala dalam penerapan media pembelajaran audio tutorial di SDN Margoagung 1 Sumberrejo Bojonegoro. (3) untuk mengetahui hasil belajar PAI Siswa SDN Margoagung 1 Sumberrejo Bojonegoro. Penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskriptif. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan peneliti adalah dengan menggunakan metode observasi, metode wawancara dan metode dokumentasi. Teknik analisis data yang digunakan penelitian ini mencakup data reduction ( reduksi data), data display ( penyajian data), conclusion drawing/verification ( kesimpulan). Dalam penelitian ini, dapat diketahui bahwa penerapan media pembelajaran audio tutorial dapat meningkatkan hasil belajar PAI siswa SDN Margoagung 1. Dengan guru menerapakan media audio tutorial memudahkan siswa dalam memahami materi yang telah disampaikan guru, sehingga hasil belajar yang didapat siswa semakin meningkat dan lebih maksimal dari sebelumnya.
Item Type: | Name Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Divisions: | Fakultas Agama Islam > Pendidikan Agama Islam |
Depositing User: | Moh Wafa Al-hasib |
Date Deposited: | 30 Nov 2023 02:42 |
Last Modified: | 30 Nov 2023 02:42 |
URI: | http://repository.unisda.ac.id/id/eprint/1838 |
Actions (login required)
View Item |