ANALISIS KESULITAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH STATISTIKA DITINJAU DARI PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS

PRATIWI, ERIEZA DWI (2022) ANALISIS KESULITAN SISWA DALAM MENYELESAIKAN MASALAH STATISTIKA DITINJAU DARI PEMAHAMAN KONSEP MATEMATIS. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM DARUL’ULUM LAMONGAN.

[img] Text (abstrak)
fiix SKRIPSI ERIEZA DWI PRATIWI_18031030-81.pdf

Download (165kB)
[img] Text
fiix SKRIPSI ERIEZA DWI PRATIWI_18031030.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (4MB) | Request a copy

Abstract

Kata kunci : Kesulitan Siswa, Statistika, Pemaham Konsep Matematis Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui kesulitan siswa dalam menyelesaikan masalahstatistika ditinjau dari pemahaman konsep matematispada siswa kelas VIII SMP. Penelitian ini adalah penelitian deskriptif kualitatif. Teknik pengumpulan data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode observasi, tes, dan wawancara. Penelitian ini dilaksanakan di SMP NU SIMO Sungelebak Lamongan. Subjek dari penelitian ini ada 3 siswa yang memiliki kemampuan pemahaman konsep baik, cukup, dan sangat rendah. Hasil dari penelitian ini adalah siswa dengan kemampuan pemahaman konsep baikmengalami kesulitan yaitu kurangnya ketelitian dalam mengerjakan soal. Siswa dengan kemampuan pemahaman konsep cukupmengalami kesulitan dalam menganalisis data dan menentukan perencanaan dalam menjawab soal. Siswa dengan kemampuan pemahaman konsep sangat rendahmengalami kesulitan dalam menganalisis data, menentukan rata-rata, menentukan nilai median dari data ganjil, menentukan nilai median dari data genap, serta tidak dapat menentukan nilai modus.

Item Type: Name Thesis (Skripsi)
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika
Depositing User: Moh Wafa Al-hasib
Date Deposited: 30 Nov 2023 08:41
Last Modified: 30 Nov 2023 08:41
URI: http://repository.unisda.ac.id/id/eprint/1936

Actions (login required)

View Item View Item