ZERA, LIA VIOLITA (2022) ANALISIS BERPIKIR KRITIS SISWA PADA SOAL BERBASIS ETNOMATEMATIKA DITINJAU DARI KEPRIBADIAN GUARDIAN DAN IDEALIST. Skripsi thesis, UNIVERSITAS ISLAM DARUL’ULUM LAMONGAN.
Text (abstrak)
SKRIPSI_LIA VIOLITA ZERA_18031005-91.pdf Download (217kB) |
|
Text
SKRIPSI_LIA VIOLITA ZERA_18031005.pdf Restricted to Repository staff only Download (7MB) | Request a copy |
Abstract
Kata Kunci: Berpikir Kritis, Etnomatematika, Tipe Kepribadian Mata pelajaran matematika dapat membantu mengembangkan kemampuan berpikir kritis peserta didik. Namun pada kenyataannya kemampuan berpikir kritis tingkat SMP masih sangat memprihatinkan. Hal tersebut berdasar pada studi Internasional TIMSS, Indonesia konsisten menempati peringkat bawah diantara negara-negara lainnya. Fenomena ini disebabkan oleh beberapa faktor, salah satunya ialah kurangnya penekanan pada penalaran dan problem solving. Selain itu karakter peserta didik mempengaruhi proses berpikirnya. Sebagai upaya untuk mengatasi masalah tersebut, peneliti mencoba menggunakan suatu strategi diadakannya kelas interaktif melalui pembelajaran berbasis etnomatematika dengan memperhatikan tipe kepribadian peserta didik. Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan proses berpikir kritis peserta didik dalam menyelesaikan soal berbasis etnomatematika yang ditinjau dari tipe kepribadian Guardian dan Idealist. Maka dari itu, jenis penelitian ini menggunakan penelitian deskriptif dengan pendekatan kualitatif. Penelitian ini dilakukan di SMPN 1 Sumberrejo, dengan subjek penelitian 4 peserta didik kelas VIII-H yang terdiri dari 2 peserta didik dengan tipe kepribadian Guardian dan 2 peserta didik dengan tipe kepribadian Idealist. Teknik pengumpulan data yang digunakan adalah tes MBTI, tes berpikir kritis dan wawancara. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peserta didik dengan tipe kepribadian Guardian dapat melewati tahapan menganalisis dan mensintesis dengan sangat baik. Pada tahap mengenal dan memecahkan masalah peserta didik dapat memecahkan masalah namun masih kurang teliti. Pada tahap menyimpulkan peserta didik dapat menyimpulkan dengan tepat namun tidak menuliskan kesimpulan. Pada tahap mengevaluasi peserta didik tidak memeriksa kembali dan hanya memiliki satu alternatif penyelesaian. Peserta didik dengan tipe kepribadian Idealist dapat melewati tahapan menganalisis, mensintesis, mengenal dan memecahkan masalah, serta menyimpulkan dengan sangat baik. Namun pada tahapan mengevaluasi peserta didik tidak memeriksa kembali dan hanya memiliki satu alternatif penyelesaian.
Item Type: | Name Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | L Education > L Education (General) |
Divisions: | Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Matematika |
Depositing User: | Moh Wafa Al-hasib |
Date Deposited: | 01 Dec 2023 02:07 |
Last Modified: | 01 Dec 2023 02:07 |
URI: | http://repository.unisda.ac.id/id/eprint/1981 |
Actions (login required)
View Item |