PENGENDALIAN BIAYA DAN WAKTU PADA PROYEK PEMBANGUNAN ASRAMA PUTRA YAYASAN PANTI ASUHAN AN NUR KARANGGENENG

Syahrizal, Hafidz Firlyan (2023) PENGENDALIAN BIAYA DAN WAKTU PADA PROYEK PEMBANGUNAN ASRAMA PUTRA YAYASAN PANTI ASUHAN AN NUR KARANGGENENG. Skripsi thesis, Universitas Islam Darul Ulum Lamongan.

[img] Text
Abstrak_19062018_Skripsi Hafidz Firlyan S.pdf

Download (78kB)
[img] Text
19062018_Skripsi Hafidz Firlyan S.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Pada masa pelaksanaan proyek konstruksi sering terjadi ketidaksesuaian antara jadwal rencana dan realisasi di lapangan yang dapat mengakibatkan pertambahan waktu pelaksanaan dan pembengkakan biaya pelaksanaan sehingga penyelesaian proyek menjadi terhambat. Penyebab keterlambatan yang sering terjadi adalah akibat pengaruh faktor cuaca, kurang memadainya kebutuhan pekerja, material ataupun peralatan, kesalahan perencana atau spesifikasi. Keterlambatan dalam pelaksanaan proyek konstruksi dapat diatasi dengan melakukan percepatan dalam pelaksanaannya agar dapat mencapai target rencana. Namun dalam pengambilan tentu harus memperhatikan faktor pembiayaan sehingga hasil yang diharapkan yaitu biaya minimum tanpa mengabaikan mutu sesuai standar yang diinginkan. Salah satu metode percepatan durasi yang dapat digunakan adalah metode pertukaran waktu dan biaya atau time cost trade off. Tujuan dari metode ini adalah mempercepat waktu pelaksanaan proyek dan menganalisis pengaruh waktu dapat dipersingkat dengan penambahan biaya sehingga dapat diketahui percepatan yang paling maksimum dan biaya yang paling minimum. Perhitungan dimulai dengan mencari lintasan kritis dan kemudian dilakukan crashing untuk mendapatkan cost slope. Dari hasil analisis yang didapat pada penambahan empat jam kerja dengan penambahan biaya sebesar Rp 311.757.729 dari biaya normal sebesar Rp 1.416.529.934,66 menjadi sebesar Rp 1.728.284.663,46 dan pengurangan waktu selama 8 hari dari waktu normal 128 hari menjadi 120 hari, sedangkan hasil yang didapat pada penambahan tujuh jam kerja dengan penambahan biaya sebesar Rp 486.381.368 dari biaya normal sebesar Rp 1.416.526.934,66 menjadi sebesar Rp 1.902.908.322,66 dan pengurangan waktu selama 8 hari dari waktu normal 128 hari menjadi 120 hari

Item Type: Name Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: penambahan jam lembur, lintasan kritis, dan time cost trade off
Subjects: K Law > K Law (General)
Divisions: Fakultas Teknik > Teknik Sipil
Depositing User: ikrimatul ulumiyyah
Date Deposited: 04 Dec 2023 04:21
Last Modified: 04 Dec 2023 04:21
URI: http://repository.unisda.ac.id/id/eprint/2055

Actions (login required)

View Item View Item