Ubaidillah, Muhammad (2024) PENGARUH MODAL KERJA, JAM KERJA DAN LOKASI TERHADAP PENDAPATAN PENJUALAN UMKM “Studi pada UMKM di wisata Religi Sunan Bonang Tuban”. Skripsi thesis, UNIVERSITAS DARUL 'ULUM LAMONGAN.
Text (ABSTRAK)
Abstrak_20042047_MUHAMMAD UBAIDILLAH.pdf Download (104kB) |
|
Text
20042047_MUHAMMAD UBAIDILLAH.pdf Restricted to Repository staff only Download (3MB) | Request a copy |
Abstract
Usaha Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) adalah usaha yang mempunyai peranan penting baik dari sisi lapangan kerja yang tercipta maupun dari sisi jumlah usahanya. Pedagang UMKM di Kawasan Wisata Sunan Bonang Tuban terdapat beberapa pedagang seperti pedagang makanan, minuman, batik, aksesoris, dan lain sebagainya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menanalisis pengaruh Modal Kerja, Jam Kerja, dan Lokasi terhadap Pendapatan UMKM yang ada di Sunan Bonang Tuban. Populasi penelitian sebanyak 47 orang yang memiliki kios atau usaha tetap yang tergabung dalam paguyuban Sunan Bonang Tuban dengan metode purposive sampling diperoleh jumlah sampel sebanyak 47 orang. Metode analisis data menggunakan metode analisis regresi berganda, analisis statistic deskriptif dan diolah dengan menggunakan SPSS versi 25. Hasil penelitian menyimpulkan bahwa Modal Kerja, Jam Kerja, dan Lokasi secara bersama-sama (simultan) mempunyai penagruh yang signifikan terhadap Pendapatan. Berdasarkan perhitungan uji koefisien determinasi pada tabel 4.20 menunjukkan nilai Adjusted R Square sebesar 0,704 atau 70,4%. Hal ini menunjukkan bahwa variabel Pendapatan yang dipengaruhi oleh variabel Modal Kerja, Jam Kerja, dan Lokasi adalah sebesar 70,4%. Sedangkan sisanya sebesar 0,296 atau 29,6% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
Item Type: | Name Thesis (Skripsi) |
---|---|
Subjects: | A General Works > AC Collections. Series. Collected works |
Divisions: | Fakultas Ekonomi > Manajemen |
Depositing User: | Muhammad ubaidillah |
Date Deposited: | 05 Nov 2024 06:49 |
Last Modified: | 05 Nov 2024 06:49 |
URI: | http://repository.unisda.ac.id/id/eprint/2550 |
Actions (login required)
View Item |