PENGGUNAAN ALIH KODE PADA TUTURAN PENYIAR RADIO RONGGOHADI LAMONGAN DALAM ACARA “HALLO DANGDUT”

AMALIYAH, ALFI NIMAS AYU (2023) PENGGUNAAN ALIH KODE PADA TUTURAN PENYIAR RADIO RONGGOHADI LAMONGAN DALAM ACARA “HALLO DANGDUT”. Skripsi thesis, Universitas Islam Darul Ulum Lamongan.

[img] Text
Abstrak_19032039_ALFI NIMAS AYU.pdf

Download (375kB)
[img] Text
19032039_ALFI NIMAS AYU.pdf
Restricted to Repository staff only

Download (2MB) | Request a copy

Abstract

Berbagai bahasa yang mampu dikuasai oleh masyarakat, tidak mengherankan jika sebagian besar masyarakat menggunakan bahasa lebih dari satu dalam kehidupan sehari-hari sehingga dapat terjadi peristiwa ‘alih kode’. Salah satu pengguna bahasa dalam dunia pekerjaan yakni penyiar radio. Penyiar sebagai pengguna bahasa pasti akan beralih bahasa yang satu ke bahasa yang lain. Penyiar radio dapat mengubah bahasa sesuai dengan situasi, penyiar juga dapat berganti kode satu dengan kode lain yang akan digunakan dalam bertutur. Tujuan penelitian ini adalah (1) mendeskripsikan bentuk alih kode pada tuturan penyiar radio Ronggohadi Lamongan dalam acara “Hallo Dangdut”, (2) mendeskripsikan fungsi alih kode pada tuturan penyiar radio Ronggohadi Lamongan dalam acara “Hallo Dangdut”, dan (3) mendeskripsikan faktor yang menyebabkan terjadinya alih kode pada tuturan penyiar radio Ronggohadi Lamongan dalam acara “Hallo Dangdut”. Metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif. Data dalam penelitian ini tuturan yang berupa bentuk alih kode, fungsi alih kode dan faktor yang menyebabkan alih kode. Peneliti sebagai instrumen kunci dan dengan alat bantuan berupa lembar korpus data. Teknik yang digunakan dalam pengumpulan data adalah simak bebas libat cakap, rekam, dan catat. Adapun teknik analisis data yang digunakan dengan cara mereduksi data, penyajian data, dan penarikan kesimpulan. Hasil penelitian yang didapat dari penelitian ini adalah alih kode yang diwujudkan dalam bentuk alih kode intern atau alih kode ke dalam yang meliputi alih kode bahasa Indonesia ke bahasa Jawa, alih kode bahasa Jawa ke bahasa Indonesia, alih kode ragam formal ke informal, dan alih kode ragam informal ke ragam formal. Fungsi digunakannya alih kode meliputi fungsi menginformasikan, fungsi mengajak atau persuasi, fungsi mengakrabkan komunikasi, dan fungsi mengulang. Sedangkan faktor yang menyebabkan alih kode meliputi faktor penutur, faktor lawan tutur, faktor formal ke informal, dan faktor topik pembicaraan.

Item Type: Name Thesis (Skripsi)
Uncontrolled Keywords: alih kode, bentuk, fungsi, faktor penyebab, penyiar radio
Subjects: L Education > L Education (General)
Divisions: Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan > Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia
Depositing User: ikrimatul ulumiyyah
Date Deposited: 30 Nov 2023 01:42
Last Modified: 30 Nov 2023 01:42
URI: http://repository.unisda.ac.id/id/eprint/1810

Actions (login required)

View Item View Item